Fubao (福宝/푸바오) adalah seekor Panda betina berusia 2 tahun yang tengah dibesarkan di Everland Panda World, Korea Selatan. Ia lahir dari pasangan panda betina Aibao (爱宝/아이바오) dan panda jantan Lebao (乐宝/러바오) pada 20 Juli 2020 dan menjadi panda pertama yang lahir di Korea Selatan.

Lebao (ayah), Aibao (ibu), Fubao (anak)

Kedua orang tuanya merupakan pasangan panda yang lahir di Cina dan dibawa ke Korea pada 3 Maret 2016 silam sebagai bentuk kerja sama antara Cina dan Korea Selatan dalam melestarikan populasi panda. Fubao dipisahkan dari ayahnya sejak ia lahir karena panda jantan secara alami memiliki naluri menyerang anaknya. Sedangkan, ibunya dipisahkan darinya sejak 1 September 2022 lalu.

Fubao dan Aibao

Fubao kini tengah mendapatkan atensi yang tinggi dari masyarakat Korea Selatan. Dibukanya kembali wahana hiburan Everland menjadi salah satu alasan mengapa kini ia makin banyak diperbincangkan. Selain itu, kepribadiannya yang nakal dan dekat dengan sang penjaga juga menjadi faktor mengapa Fubao kini menjadi bintang internet.


Di tengah naiknya popularitas Fubao, penggemarnya di Korea Selatan sayangnya harus siap merelakan bahwa Fubao nantinya harus dikirim ke Cina. Lahir di Korea Selatan, tapi kenapa dikirim "kembali" ke Cina?

Ya, Fubao memang panda yang secara alami lahir di Korea Selatan. Pengirimannya kembali ke Cina nantinya tak lain adalah karena dataran Cina merupakan satu-satunya habitat bagi panda.


Secara historis, Cina dahulu beberapa kali memberikan panda ke negara lain seperti Korea Utara (1965), AS (1972), Jepang (1972, 1980, 1982), Perancis (1973), dll sebagai hadiah. Akan tetapi, karena populasi panda terancam punah, pemerintah Cina berhenti memberikan panda ke negara lain dan mulai menerapkan sistem "pinjaman".

Negara atau kebun binatang negara lain yang "meminjam" panda harus membayar 1juta USD per panda dalam setahun, di mana uang ini nantinya akan digunakan pemerintah Cina untuk mendukung pelestarian populasi panda. Kemudian, apabila panda yang dipinjamkan tersebut melahirkan keturunan, maka pihak kebun binatang harus membayar lagi sebesar 400ribu USD dan panda yang lahir tersebut tetap menjadi hak milik negara Cina.

Selain karena alasan tersebut, Fubao juga harus kembali ke Cina karena ia harus menemukan pasangan. Mengingat bahwa Cina merupakan satu-satunya dataran yang menjadi habitat alami panda, ia hanya akan bisa menemukan pasangannya di sana. Oleh karena itu, Fubau harus dikirim kembali ketika dia sudah benar-benar siap untuk hidup mandiri.

Hingga kini, Fubao masih berada di Panda World Everland dan masyarakat Korea Selatan masih bisa mengunjunginya. Beberapa selebriti seperti Sakura LE SSERAFIM dan Taeyong NCT baru-baru ini juga terlihat menonton kelucuan keluarga Bao di Neverland.

Sakura shooting episode ke-24 acara pribadinya di Panda World

Taeyong menonton Lebao setelah mempromosikan album solonya

1 2 3 4